Harga Advan G1 Full Metal dan Spesifikasi

Harga Advan G1 Full Metal dan Spesifikasi - Kembali produsen smartphone didalam negeri Advan akan memperkenalkan dalam waktu dekat produk flagship terbarunya yakni seri Advan G1 yang direncanakan akan memiliki banderol harga jual yang tidak lebih dari Rp2 juta serta mempunyai desain dan fitur yang premium.

Harga Advan G1 Full Metal dan Spesifikasi

Produk yang direncanakan peluncurannya bertepatan pada Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 71 ini, diyakini sebagai produk flagship dari Advan dikarenakan akan memakai beberapa teknologi baru terupdate seperti diantaranya yakni pemakaian teknologi pemindai sidik jari yang pada saat ini sudah mulai banyak dipergunakan oleh seluruh produsen smartphone di Tanah Air.
Harga Advan G1 Full Metal dan Spesifikasi
Harga Advan G1 Full Metal dan Spesifikasi

Dari segi bentuk desain, Advan G1 memiliki bentuk tampilan yang lebih berani dibandingkan dengan pesaingnya dikarenakan penggunaan bahan logam dan full metal untuk cover serta sisi bodi pada smartphone Advan G1. Dengan full metal atau logam sebagai ciri khas yang ingin dikedepankan Advan kali ini memberi tanda bahwa produk ini adalah bentuk smartphone premium Advan. Pada hal, pada seri-seri smartphone Advan sebelumnya lebih banyak mempergunakan bahan material plastik yang lebih di tujukan pada pengguna entry level.

Tjandra Lianto selaku Marketing Director Advan mengungkapkan alasan mengapa pihaknya saat ini mempergunakan bahan metal pada smartphone Advan G1 hal ini agar lebih berkesan ekslusif, tidak gampang rusak dan pecah disaat jatuh atau lepas dari genggaman serta mampu menahan panas berlebihan, ketika Advan G1 dipakai oleh pemiliknya.

Hal menarik lainnya, Advan G1 tidak main main didalam pemakaian bahan metal pada Advan G1 ini, dikarenakan bahan metal yang dipakai pada G1 diklaim sudah mempergunakan teknologi CNC/computer numerically controlled yang mampu 125 kali pemrosesan.

Selain daripada itu, disaat proses memotong Diamond Cutter dengan finishing 45 derajat Bevel, hingga pemberian lapisan alumunium memakai zat warna (Anodizing) agar menghasilkan warna yang lebih sempurna yang tidak mudah luntur, pada sisi bodi serta pada cover dari ADVAN G1 ini, hal ini diungkapkan produsen ADVAN ketika menjelaskan panjangnya proses dan rumitnya pembuatan seperti halnya produksi pada iPhone ataupun smartphone premium lain.

Advan G1 ini tampakmemang disiapkan untuk menjadi lawan tangguh bagi para vendor smartphone lain yang sudah terlebih dahulu mempergunakan bahan metal didalam desainnya seperti yang dimiliki Xiaomi Redmi 3, Alcatel Flash Plus 2, ZTE Blade A711 serta Lenovo S90 dan Oppo F1.

Mempergunakan bahan metal di bodi smartphone pada saat ini sepertinya memang tengah jadi tren di kalangan pecinta smartphone, karena penggunaan handphone berbahan metal dapat membuat penggunanya lebih elegan, penuh gaya dan casual. Oleh sebab itu, banyak konsumen yang mulai beralih memiliki jenis smartphone yang menggunakan full metal.

 Spesifikasi Advan G1 
Jaringan 2G GSM, GPRS, EDGE
Jaringan 3G HSDPA, HSPA
Jaringan 4G LTE, Dual-SIM GSM
Kamera Utama 8MP, Autofocus, LED flash
Kamera Depan 5MP
Video Perekam 1080p@30fps
Layar 5” IPS LCD Capacitive touchscren, 16 juta warna
Resolusi 720 x 1280piksel
Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot
Buetooth v4.0
MicroUSB v2.0, GPS
Android OS v6.0 Marshmallow
Chipset Snapdragon 435
Memory Internal 16GB, 2GB RAM
Memory Eksternal microSD up to 128GB
CPU Octa-core 1.4GHz Cortex-A53
GPU Adreno 505
Baterai Li-Ion 2650mAh, Non-Removable

Baca Juga