Cara Membuat Kue Cubit Green Tea Sederhana

Resep Membuat Kue Cubit Green Tea Sederhana - Kali ini resep yang akan dibagikan ialah resep membuat kue cubit dengan rasa green tea cara membuatnya cukup sederhana, kue cubit merupakan salah satu jajanan favorit di sekolah-sekolah khususnya dikalangan anak sd, kue cubit green tea sederhana ini sangat cocok sebagai teman kopi ataupun teh di pagi atau sore hari, kue yang memiliki rasa ringan dengan aroma khas teh hijau sangat digemari anak-anak.

Cara Membuat Kue Cubit Green Tea Sederhana

Kue cubit selain dengan diberi toping teh hijau, dapat juga memakai toping yang lain, karena ini merupakan hanya salah satu varian dari kue cubit original, banyak macam variasi kue cubit selain rasa original, kue cubit dengan toping keju, susu, nangka, durian, coklat ovaltine, selain, biskuit, kitkat yang hampir semuanya enak untuk dicoba. Kue mungil berbahan terigu ini cukup mudah membuatnya dan tidak memerlukan waktu yang lama dalam membuatnya.
Cara Membuat Kue Cubit Green Tea Sederhana
Cara Membuat Kue Cubit Green Tea Sederhana

Salah satu makanan tradisional khas Bandung ini tetap populer dan mudah didapat jika dibandingan dengan makanan colenak, resep kue cubit green tea atau menggunakan bahan bubuk teh hijau yang akan dibuat memakai telor, namun jika tidak menyukainya tetap enak kok rasa kue cubit green tea sederhana walau tanpa telur.

Dalam membuat adonan pun dapat menggunakan mesin mixer atau tidak, dengan manual rasanya tidak akan hilang, inilah keunikan dalam membuat kue cubit green tea sederhana dan praktis namun tetap empuk dan enak hasilnya. Hal utama dalam membuat kue ini hanyalah cetakan kue cubit, tanpa cetakan yang baik akan sulit mendapatkan hasil bentuk kue yang sempurna. berikut cara membuat kue cubit green tea sederhana!

Bahan Resep Membuat Kue Cubit dengan Bubuk Teh Hijau:

  • Sediakan 3 butir telur
  • Sediakan 100 gram gula pasir
  • Sediakan 100 gram tepung terigu
  • Sediakan 100 gram margarin, dilelehkan
  • Sediakan 1 bungkus vanili bubuk
  • Sediakan ¼ sendok soda kue
  • Sediakan ½ sendok baking powder
  • Sediakan Bubuk green tea, secukupnya
  • Sediakan Meses cokelat, secukupnya 
  • Air secukupnya

Cara Mengolah Adonan Kue Cubit Green Tea:

  • Masukkan gula pasir dan telur di dalam mangkuk besar, lalu adonan diaduk atau dikocok hingga sepenuhnya mengembang.
  • Tuang tepung terigu dikit demi sedikit lalu aduk kembali hingga bercampur rata. Setelah adonan rata tercampur, masukan margarin yang telah dicairkan kemudian aduk kembali hingga rata, lalu campurkan baking powder, soda kue, serta vanili bubuk. Aduk kembali sampai merata.
  • Tuangkan juga bubuk green tea dan juga air, aduk hingga warna tercampur. Kemudian adonan dimasukan ke wadah bercorong ataupun teko.
  • Cetakan kue cubit dipanaskan dengan api kecil yang sudah diolesi sedikit margarin. Kemudian, tuangkan adonan cukup setengah tinggi cetakan jangan sampai penuh, ditutup.
  • Disaat adonan sudah setengah matang serta terlihat mengembang, tunggu sampai bagian bawah kue cubit agak berwarna sedikit kecokelatan, lalu diangkat adonan dan kue cubit pun siap disajikan. 
Cukup mudah bukan dalam membuat resep kue cubit green tea sederhana ini, bahan-bahan utamanya juga mudah ditemukan diwarung biasa, jika bosan dengan warna dan toping, dapat dikreasikan dengan memberi pewarna makanan warna warni, menambah toping kacang atau semacamnya maupun hanya gula saja, kue cubit akan tetap enak kok! Selamat menikmati

Baca Juga